MERANGIN.Sjbnews.co.id -Bupati Merangin H. Mashuri cek pembangunan jembatan sungai merangin di desa Limbur Merangin Kecamatan Pamenang Barat.
Kunjungan orang nomor satu di Pemerintahan daerah Kabupaten Merangin tersebut dilaksanakan pada Sabtu 20/08/2022 di ikuti oleh unsur Dinas Pekerjaan Umum Bangko.
Jembatan sepanjang 100 meter yang membentang di atas sungai Merangin tersebut nantinya akan bisa di lalui oleh kendaraan roda empat.
Tidak hanya sebagai penghubung antara desa Limbur Merangin saja, namun jembatan yang dibangun ini nantinya akan merupakan jalur alternatif dan mempersingkat jarak dari SPC, Hitam Ulu Kecamatan Tabir Selatan menuju ibu kota Kabupaten.
Hal ini seperti yang di ungkapkan oleh Bupati Merangin H. Mashuri di saat meninjau pembangunan jembatan yang berasal dari dana APBD Kabupaten.
"Jembatan ini nanti selain mempermudah akses transportasi bagi warga desa Limbur Merangin, namun jembatan yang bisa dilalui oleh kendaraan roda empat ini juga memperpendek jarak tempuh dari Kecamatan Tabir Selatan menuju ibuk kota Kabupaten," Terang Bupati Merangin. *(Bas.R)*