Batanghari, Sjbnews.co.id - Disela-sela kunjungan kerja Bupati Batanghari M.Fadhil Arief, beserta rombongan keberbagai Desa dalam rangka pemilihan kepala desa serentak khusus nya diKabupaten Batanghari beliau mengatakan agar masyarakat tetap menerima hasil pemilihan kepala desa yang dimana daerah nya melakukan pilkades.
Hal ini disampaikan Bupati dihadapan petugas pilkades sungai baung dan sejumlah masyarakat sungai baung, beserta rombongan Setda Batanghari, kepala BPMPD, Satpol pp, pihak TNI dan pihak kepolisian serta yang lainnya, kamis, 21/10/21.
Lanjut Bupati " berdasarkan pantauan yang ia kunjungi alhamdulillah nampaknya untuk sementara pelaksnaan pilkades sudah berjalan lancar tinggal tahap penghitungan, mari kita pihak petugas untuk bersama-sama melaksanakan pilkades ini dengan tertib sesuai aturan yang berlaku, aman, dan terkendali. Kerja lah dengan baik tidak ada yang memihak petugas netral, demikian disampaikan Bupati kepada petugas pilkades Desa Sungai Baung. Ujarnya. "
" pemilihan kepala desa saat ini merupakan demokratis yang lansung masyarakat memilih pasangan calon kades yang ada tentunya membawa arah perubahan yang lebih baik nantinya bagi desa tersebut silahkan masyarakat itu sendiri yang memilihnya, dan kita harapkan masyarakat mau mematuhi dan menerima hasil keputusan terhadap pemilihan kepala desa yang berlansung bila sudah terpilih nantinya mari bersatu masyarakat membantu calon yang terpilih untuk pembangunan didesa itu sendiri."harap Bupati. (spy).