KERINCI, SJBNews.
Mulai bulan Oktober sampai dengan Desember 2020 hampir sembilan puluh persen pejabat dinas PUPR Kabupaten Kerinci siaga dilokasi pekerjaan proyek guna untuk memantau pekerjaan.
Pertama mengawasi pekerjaan yang dikerjakan oleh rekanan agar mutu pekerjaan proyek dapat dikerjakan sesuai petunjuk tehnis sesua spek yang telah dibuat dinas PUPR. Disamping itu pula agar pekerjaan selesai tepat waktu.
Plt dinas PUPR Kabupaten Kerinci Maya Novefry Handayani ST melalui kasubbag umum Swanto pada media ini mengatakan bahwa pihaknya menjelang habis tahun anggaran harus siaga terus dilapangan disamping melakukan pengawasan terhadap pekerjaan proyek yang sedang dikerjakan oleh kontraktor kami juga siaga memantau agar jangan terjadi hambatan diseluruh jalan dalam wilayah kabupaten kerinci.
Kenapa selalu siaga? dikatakan PLT PUPR Maya dari bulan September sampai Oktober ini cuaca kurang bersahabat karna musim penghujan, Apalagi kerinci ini rawan bencana makanya saya selalu berada dilapangan siap 1 kali 24 jam dilapangan tidak peduli hujan.
"Siang dan malam saya harus siap mengawasi staf PUPR bekerja jangan ada yang mengatakan kok PLT dinas PUPR jarang ada di kantor", Ungkap Maya.
Masih penjelasan Maya, Apalagi bidang tanggap darurat,kepala bidang tanggap darurat ini selalu ada bersama saya mengerjakan badan jalan yang ditimbun lonsor ,kemudian memperbaiki badan jalan yang longsor seperti baru baru ini jalan menuju sungai batu gantih ,saya memantau bidang tanggap darurat bekerja sampai jam dua malam ,kemudian di Hiang dan didaerah lempur.
Dikatakan Maya, "Bagaimana saya tidak selalu siap siaga ,walaupun ada bidang bidang di pupr tapi saya selaku PLT kepala dinas punya tanggung jawab terhadap semua apa yang dikerjakan oleh staf, andaikan ada yang mengatakan kok kenapa PLT kepala Dinas PUPR kerinci jarang berada di kantor ,kalau ketemu saya langsung saja ke lokasi proyek pasti ketemu saya" ,Jelas Maya.
Mendengar ucapan PLT kadis PUPR Kerinci media ini coba Melakukan pemantauan dalam wilayah kabupaten kerinci saat musim hujan.
Media menemukan sebagian daerah terendam banjir seperti di kecamatan Depati tujuh, Kemudian menemukan beberapa jalan kabupaten dan jalan negara tertimbun longsor ,berarti benar PLT Kadis PUPR siaga terus dilapangan. (DILAS)