Kepala Sekolah, tengah penceramah dam guru pai saat peringatan Maulid Nabi Muhammad Saw di SDN No. 112/I,Perumnas, Muara Bulian
Batanghari,SJBNews - Bertempat halaman SDN No. 112/I,Perumnas, Muara Bulian,Kabupaten Batanghari Jum'at, (29/11), telah digelar dan dilaksanakan acara Peringatan Maulid Nabi Muhammad Saw tahun 1441 hijriah /2019 masehi.
Dalam sambutannya kepala sekolah Suparni, S.Pd.mengatakan " hari ini kita keluarga besar SDN NO. 112/I,Perumnas, melaksanakan kegiatan Peringatan Maulid Nabi Muhammad Saw, walaupun sudah lewat harinya namun Kita tetap melaksanakannya, ini bertujuan agar anak-anak kami tetap mengenang dan mengetahui rasul nya, yang memiliki tauladan yang baik, disamping itu juga meningkatkan ukhuwah islamiyah atau silaturrahmi antar lingkungan sekolah." katanya.
Sementara itu penceramah Al-Ustadz H. Bustomi Usman, S.Ag.M.Pd. dalam uraian hikmahnya menyampaikan" dalam peringatan maulid nabi muhammad saw ini tidak lah menjadi masalah mau diawal, tengah maupun diakhir karena tujuan nya untuk mengingatkan kembali agar kita selalu mencontoh dan mensuritauladani baginda Rasulullah saw, mulai kehidupan beliau dari masa kecil hingga dewasa, karena begitu gigih nya Rasulullah saw menjalankan kehidupan sejak dalam kandung sudah tinggal ayahnya."ujarnya.
Diakhir tausiah nya ia berharap kepada anak-anak SDN No. 112/I,perumnas, dapat terus meneladani Nabi Muhammad Saw dalam kehidupan sehari-hari karena akhlak rasul yang mulia dan akhlak rasul adalah akhlak alquran. "harapnya.
Kegiatan ini dihadiri kepala sekolah, para majelis guru, tata usaha, pelayan, satpam dan siswa-siswi SDN No. 112/I, Perumnas, Muara Bulian (ian)