0
BERANDA POLITIK FOCUS PEMERINTAHAN PEMBANGUNAN HUKRIM
JAMBI PERWAKILAN DAERAH
REDAKSI SJB PEDOMAN MEDIA SIBER ADMIN
BERITA UTAMA
#bupati-batang-hari-koordinasi-bersama-dirjen-guru-dan-tenaga-kependidikan-kemendikbud-ristek......... #fasha-berikan-kiat-bersaing-di-dunia-kerja......... #polda-jambi-ungkap-puluhan-sepeda-motor-hasil-curian-lintas-provinsi......... #bulan-promosi-daerah-jambi,-tim-kesenian-batang-hari-berhasil-memukau-para-duta-besar-negara-sahabat......... #wabup-bakhtiar-promosikan-kabupaten-batang-hari-pada-beberapa-duta-besar-negara-sahabat.......... #wujudkan-advokat-profesional,-dpd-kai-jambi-gelar-ukdpa......... #meriahkan-hut-ri-ke-78,-warga-rt-24-kota-jambi-gelar-berbagai-perlombaan.......... #presiden-jokowi-pimpin-upacara-peringatan-detik-detik-proklamasi-hut-ke-78-ri......... #perayaan-hut-kemerdekaan-ri-ke-78-di-pasar-siulak-gedang-kecamatan-siulak-kerinci-cukup-antusias......... #hut-ri-ptpn-vi-gelar-lomba-antar-karyawan.........
FOCUS,PEMERINTAHAN,PENDIDIKAN

Walikota Fasha Targetkan 4 Ribu Guru Akan Jalani Uji Swab


04 March 2021

Walikota Jambi Syarif Fasha

KOTA JAMBI, SJBNews.

Pemerintah Kota (Pemkot) Jambi telah memulai proses belajar tatap muka di masa pandemi Covid-19 sejak hari Senin (1/3/2021) yang lalu.

Dalam proses belajar tatap muka tersebut, Walikota Jambi Syarif Fasha mengatakan bahwa seluruh guru diharuskan untuk mengikuti uji swab.

Fasha menyebutkan bahwa dari empat ribu guru di Kota Jambi, baru seribu guru yang telah mengikuti uji swab.

"Empat ribu tenaga pendidik akan di swab. Sekarang baru seribu," ujar Fasha (3/3).

Fasha mengatakan bahwa selama masa swab test para guru tidak ada penutupan sekolah. Namun jika guru terkonfirmasi positif Covid-19, maka akan ada kebijakan.

"Ada yang positif maka akan kita lakukan WFH dan lain sebagainya," kata Fasha.

Karena menurutnya, saat ini untuk uji swab sendiri di Kota Jambi tidak memakan waktu yang lama. Jadi saat ada guru yang terkonfirmasi positif Covid-19, bisa segera di tangani. (Asido Girsang)

Editor : Laima Mendahara