Bupati Batanghari (Tengah) bersama pimpinan dan keluarga besar Ponpes Darul Aufa berpoto bersama usai pertemuan
BATANGHARI, SJBNews.
Sehubungan dengan akan dimulai nya proses pembelajaran di pondok pesantren maka pihak penyelenggara pendidikan di minta untuk mengecek seluruh pengurus pelajar atau santri, maka dari pihak pondok pesantren Darul Aufa telah menyiapkan segala sesuatu nya.
Terkait hal itu, Bupati Batanghari Ir. Syahirsah, SY, beserta istri mengunjungi pondok pesantren Darul Aufa dengan memberikan bantuan berupa masker dan sabun cuci. Demikianlah disampaikan pimpinan sekaligus pengasuh Pondok Pesantren Darul Aufa yang terletak di Desa Sungai Buluh, Kecamatan Muara Bulian, via whatsapp group.
Lanjutnya " himbauan pemerintah sebelum para santri kembali ke pondok atau diaktifkan kembali proses pembelajaran nya maka para ustadz dan ustadzah di cek kesehatan nya, dan Alhamdulillah Darul Aufa hasilnya negatif, dan kita pihak pondok tetap mematuhi aturan protokol kesehatan untuk menghindari dan memutus rantai penyebaran covid -19." ujarnya.
"Selain itu juga apa yang dipinta oleh pak Bupati batanghari untuk menjaga kesehatan dan kebersihan diri, dan lingkungan kita, kalau keluar jangan lupa pakai masker, cuci tangan dan jaga jarak. " tuturnya.
Pada kesempatan tersebut bupati juga menyampaikan bantuan masker dan sabun cuci tangan. Selain bupati yang hadir beserta istri, Hadir juga ti Gugus Tugas dari Pusat, pihak TNI, pihak kepolisian, kadis kesehatan, perangkat desa, dan undangan lainnya. (Ian)
Editor : Laima Mendahara