Alat Berat Seperti Tampak Dalam Gambar, Direncanakan Untuk Melakukan Aktivitas Pembangunan Jalan Desa Mendahara Tengah - Desa Pangkal Duri
TANJAB TIMUR, SJBNews.
Proyek Pembangunan dan peningkatan jalan yang di tunggu-tunggu Masyarakat dari tahun ke tahun akhirnya terkabul. Pasalnya hari ini minggu 3 November tampak beberapa alat berat dan bahan sudah tiba ke lokasi. Dimana lokasi tersebut awal peningkatan jalan akan di mulai dari Desa Mendahara Tengah.
Peningkatan jalan tersebut menggunakan anggaran APBD Pemkab Tanjab Timur tahun 2019 melalui dinas pekerjaan umum dan penataan ruang bidang bina marga. Dengan nama paket pekerjaan "Peningkatan jalan Kampung Lamo Desa Mendahara Tengah - Pangkal Duri, Kecamatan Mendahara, Kabupaten Tanjung Jabung Timur dengan nomor kontrak 60/SPK/BM/DPUPR-TJT/APBD/2019. Anggaran RP. 5.726.894.000. Penyedia jasa CV. TOOGLE REKAYASA dan Konsultan Pengawas CV. STUDIO 17 KONSULTAN.
Salah satu pengawas pekerjaan kepada SJBNews mengatakan bahwa, bahan yang kami bawa dari Pelabuhan merak ke sini selama 8 hari perjalan. Kemudian proyek ini adalah peningkatan jalan dari Desa Mendahara Tengah menuju Desa Pangkal Duri". Katanya.
Ambo Assek salah seorang tokoh masyarakat kepada SJBNews menyatakan merasa bersyukur atas adanya pembangunan jalan tersebut. "Alhamdulillah yang kami tunggu tunggu selama ini untuk pembangunan jalan Desa Mendahara Tengah menuju Desa Pangkal Duri akan di bangun. Selama ini kita ke pangkal Duri sangat sulit dilalui apalagi kalau hujan motor dak bisa lewat". Katanya.
"Kami berharap proyek ini terus berkesinambungan". Harapnya. (LA)