0
BERANDA POLITIK FOCUS PEMERINTAHAN PEMBANGUNAN HUKRIM
JAMBI PERWAKILAN DAERAH
REDAKSI SJB PEDOMAN MEDIA SIBER ADMIN
BERITA UTAMA
#bupati-batang-hari-koordinasi-bersama-dirjen-guru-dan-tenaga-kependidikan-kemendikbud-ristek......... #fasha-berikan-kiat-bersaing-di-dunia-kerja......... #polda-jambi-ungkap-puluhan-sepeda-motor-hasil-curian-lintas-provinsi......... #bulan-promosi-daerah-jambi,-tim-kesenian-batang-hari-berhasil-memukau-para-duta-besar-negara-sahabat......... #wabup-bakhtiar-promosikan-kabupaten-batang-hari-pada-beberapa-duta-besar-negara-sahabat.......... #wujudkan-advokat-profesional,-dpd-kai-jambi-gelar-ukdpa......... #meriahkan-hut-ri-ke-78,-warga-rt-24-kota-jambi-gelar-berbagai-perlombaan.......... #presiden-jokowi-pimpin-upacara-peringatan-detik-detik-proklamasi-hut-ke-78-ri......... #perayaan-hut-kemerdekaan-ri-ke-78-di-pasar-siulak-gedang-kecamatan-siulak-kerinci-cukup-antusias......... #hut-ri-ptpn-vi-gelar-lomba-antar-karyawan.........
FOCUS,PEMERINTAHAN,COVID-19

Desa Bhakti Idaman Kecamatan Mendahara Kembali Terima Bantuan Paket Sembako


15 May 2020

Suasana penjemputan Bantuan Sosial Covid-19 untuk Desa Bhakti Idaman Kecamatan Mendahara Tanjab Timur

Tanjab Timur, SJBNews - Penyaluran bantuan dampak covid-19 kembali di distribusikan oleh Pemerintah Kabupaten Tanjung Jabung timur (Tanjab Timu). Kali ini  Pemerintah Desa Bhakti Idaman Kecamatan Mendahara Kabupaten Tanjab timur, bergerak cepat untuk menyalurkan bantuan jaringan pengaman sosial kepada masyarakat yang terdampak covid19.

Sebagaimana pantauan SJBNews bahwa, pada tanggal 14 Mei 2020, pengambilan bantuan yang diangkut ke Desa Bhakti Idaman bersama relawan dengan tidak mengenal rasa lelah dan penuh rasa kepedulian terhadap masyarakat yang terdampak covid19.

Ini merupakan kali kedua penyaluran bantuan covid-19 di Desa ini kata Suroso selaku Kades. "Ada 107 paket yang akan dibagikan pada hari ini 15 Mei 2020 ke 6 Dusun yang ada di wilayah Desa Bhakti Idaman", ungkap Kades.

Adapun bantuan perpaket  tersebut berisi Tepung terigu 2 kg, Mie instan 1 dus, Minyak goreng 2 liter. Gula pasir 3 kg, Susu 3 kaleng, Sarden 1 kaleng, Margarine 3 bungkus dan  Tas berlogo 1 pcs.

Semoga bantuan bantuan  lainya dapat terealisasi secepatnya karena dampak covid19 sangat berpengaruh pada  perekonomian masyarakat kita. (A. Kadir )

Editor : Redaksi.