0
BERANDA POLITIK FOCUS PEMERINTAHAN PEMBANGUNAN HUKRIM
JAMBI PERWAKILAN DAERAH
REDAKSI SJB PEDOMAN MEDIA SIBER ADMIN
BERITA UTAMA
#bupati-batang-hari-koordinasi-bersama-dirjen-guru-dan-tenaga-kependidikan-kemendikbud-ristek......... #fasha-berikan-kiat-bersaing-di-dunia-kerja......... #polda-jambi-ungkap-puluhan-sepeda-motor-hasil-curian-lintas-provinsi......... #bulan-promosi-daerah-jambi,-tim-kesenian-batang-hari-berhasil-memukau-para-duta-besar-negara-sahabat......... #wabup-bakhtiar-promosikan-kabupaten-batang-hari-pada-beberapa-duta-besar-negara-sahabat.......... #wujudkan-advokat-profesional,-dpd-kai-jambi-gelar-ukdpa......... #meriahkan-hut-ri-ke-78,-warga-rt-24-kota-jambi-gelar-berbagai-perlombaan.......... #presiden-jokowi-pimpin-upacara-peringatan-detik-detik-proklamasi-hut-ke-78-ri......... #perayaan-hut-kemerdekaan-ri-ke-78-di-pasar-siulak-gedang-kecamatan-siulak-kerinci-cukup-antusias......... #hut-ri-ptpn-vi-gelar-lomba-antar-karyawan.........
FOCUS,PEMERINTAHAN

DLH Tanjab Barat Adakan Sosialisasi Penilaian Kota Sehat/Adipura


11 December 2019

Acara Sosialisasi sosialisasi Penilaian Kota Sehat atau Adipura

Kuala Tungkal, SJBNews - Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjab Barat) dalam rangka menciptakan kota sehat/adipura, mengadakan sosialisasi Penilaian Kota Sehat atau Adipura. Kegiatan sosialisasi dilaksanakan di ruang pertemuan, awal Desember 2019 lalu.

Kegitan yang bertujuan selain untuk meningkatkan pemahaman, pengetahuan mengenai kriteria penilaian Adipura, juga untuk meningkatkan koordinasi dan kemitraan  yang sinergis antara pemerintah kabupaten dan masyarakat terkait Adipura tersebut. “Dengan adanya kegiatan ini Ketua panitia, Hj.Ma'rifah,ST yang juga Kabid Lingkungan Hidup mengharapkan dapat menggugah kesadaran masyarakat tentang pentingnya kebersihan lingkungan”, katanya.

Sementara itu Kepala Dinas LH Tanjab Barat, Suparjo dalam sambutan tertulisnya meminta masyarakat agar bisa berperan aktif sehingga Program ini bisa berjalan baik kedepannya. “Saya mengharapkan kepada seluruh penanggungjawab titik pantau penilaian Adipura seperti Pasar, Sungai, Terminal Pusat Pertokoan, Pemukiman dan sekolah supaya sesegera mungkin membenahi kekurangan sesuai dengan Penilaian itu. Dan kedepannya saya minta pengelolaan lingkungan hidup yang ideal jangan hanya dilakukan pada saat penilain Adipura saja tetapi juga dilakukan terus menerus seperti', harapnya.

Nara sumber berasal dari Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Tanjab Barat, Supangat Pada kesempatan ini dikatakan, untuk menjadikan lingkungan aman, nyaman, dan bersih harus ada kerja sama dari warga. Salah satu indikasi kota aman, nyaman dan bersih titik beratnya bagaimana kita mengelolah sampah atau limbah.

Bersih nyaman dan asri adalah tanggung jawab semua pihak. Partisipasi masyarakat sangat dibutuhkan jangan membuang sampah sembarangan yang dapat mencemari lingkungan kita, tandasnya. (Rita)

 

Editor : A. Rachman.