0
BERANDA POLITIK FOCUS PEMERINTAHAN PEMBANGUNAN HUKRIM
JAMBI PERWAKILAN DAERAH
REDAKSI SJB PEDOMAN MEDIA SIBER ADMIN
BERITA UTAMA
#bupati-batang-hari-koordinasi-bersama-dirjen-guru-dan-tenaga-kependidikan-kemendikbud-ristek......... #fasha-berikan-kiat-bersaing-di-dunia-kerja......... #polda-jambi-ungkap-puluhan-sepeda-motor-hasil-curian-lintas-provinsi......... #bulan-promosi-daerah-jambi,-tim-kesenian-batang-hari-berhasil-memukau-para-duta-besar-negara-sahabat......... #wabup-bakhtiar-promosikan-kabupaten-batang-hari-pada-beberapa-duta-besar-negara-sahabat.......... #wujudkan-advokat-profesional,-dpd-kai-jambi-gelar-ukdpa......... #meriahkan-hut-ri-ke-78,-warga-rt-24-kota-jambi-gelar-berbagai-perlombaan.......... #presiden-jokowi-pimpin-upacara-peringatan-detik-detik-proklamasi-hut-ke-78-ri......... #perayaan-hut-kemerdekaan-ri-ke-78-di-pasar-siulak-gedang-kecamatan-siulak-kerinci-cukup-antusias......... #hut-ri-ptpn-vi-gelar-lomba-antar-karyawan.........
FOCUS,HUKRIM

Tim Gabungan Polda Jambi Gasak Aktivitas Pengeboran Minyak Ilegal


15 January 2021

Saat Kapolda Jambi Grebek Ilegal Drilling dan PETI

JAMBI, SJBNews.

Kepolisian Daerah (Polda) Jambi dan jajaran kembali gencar melakukan Operasi pemberantasan pengeboran sumur minyak illegal (illegal Drilling) dan Penambangan Emas Tanpa Izin (PETI).

Di Muarojambi, Kamis (14/1) kemarin, Tim gabungan Polres Muaro Jambi, Brimob, Dit Samapta Polda dan Denpom II/2 Jambi melakukan operasi illegal drilling di  Desa Bukit Subur, Kecamatan Bahar Selatan.

Tim gabungan yang berjumlah lebih 100 personel tersebut bergerak ke lokasi secara serentak. Sebanyak 47 sumur minyak ilegal behasil di tutup dalam operasi tersebut.

Rinciannya  9 sumur tersebar di RT 04 dan 38 sumur di RT 08 Desa Bukit Subur. Selain itu, tim gabungan juga merobohkan 19 podok kayu yang digunakan para penambang saat melakukan pengeboran.

Kasubag Humas AKP Amradi mengatakan tim gabungan juga menyita sejumlah barang bukti alat pengeboran sumur minyak illegal di lokasi.

Diantaranya 4 unit mesin robin, 1 buah drum plastic, 6 buah pipa air, 10 lembar seng, 1 karung kabel listrik, dan 1 buah selang mesin robin panjang  2 meter.

Kemudian, 14 belas buah pipa steger, 1 gulung kabel warna hijau, 3 unit mesin air, 3 buah kerekan, 1 buah tedmond , dan 1 buah selang air panjang 6 meter. (Asido Girsang)